Inilah Perbandingan Spesifikasi Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s, Mana yang lebih Keren

Telah resmi dirilis pada awal bulan Januari 2020 ini, Realme 5i merupakan sebuah smartphone dengan kategori Low-end yang menawarkan beberapa fitur kamera lengkap loh, seperti marco, depth sensor, HDR hingga ultrawide yang sangat cocok sekali untuk anda yang sangat menyukai fotografi nih cuy.

Kabarnya sih, Hp Realme 5i ini akan bersaing dengan produk smarphone Low-end milik Samsung cuy, yaitu Samsung Galaxy A20s yang juga memiliki beberapa fitur ungguan di sektor kameranya. Kedua smartphone tersebut, sama-sama dibandrol dengan harga dibawah Rp2 jutaan loh, serta ditenagai dengan baterai berkapasitas besar.

Lalu apa saja Perbandingan antara Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s?

Perbandingan Spesifikasi Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s

Perbandingan Spesifikasi Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s

Nah, pada kesempatan kali ini, saya akan membahas tentang Perbandingan Spesifikasi Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s. Dengan artikel yang akan saya ulas ini, saya harap bisa memberikan anda informasi tentang perbandingan antara keduanya, sehingga bisa memudah anda untuk memilih mana yang terbaik antara kedua smartphone tersebut. Langsung saja yuk, simak selengkapnya berikut ini.

1. Desain Samsung Galaxy A20s lebih tipis dari pada Realme 5i

Jika dilihat dari body, Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s sama-sama terbuat dari material plastik yang membuat tampilan keduanya terlihat lebih sederhana namun tetap akan memberikan kesan yang elegan.

Namun, Samsung Galaxy A20s ini memiliki desain yang lebih tipis loh, hanya memiliki ketebalan sekitar 8 mm serta total keseluruhan dimensi mencapai 163.3 x 77.5 x 8 mm saja, yang membuat smartphone ini terasa lebih nyaman pada saat di genggam. Sedangkan pada Realme 5i ini mempunyai desain yang cukup tebal sekitar 9.3 mm dan dengan total keseluruhan dimensi mencapai 164.4 x 75 x 9.3 mm.

2. Pada Layar Realme 5i dilengkapi Corning Gorilla Glass

Sedangkan untuk spesifikasi layar, pada Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s ini memiliki performa yang bisa dibilang cukup seimbang loh, karena sama-sama menggunakan layar dengan tipe IPS LCD yang berukuran 6.5 inchi dengan resolusi HD yang tentunya mampu menampilkan kualitas gambar yang cukup tajam cuy.

Sedangkan pada segi proteksi layar, Realme 5i memang telah dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 3 yang dapat melindungi permukaan layar dari goresan ataupun benturan ringan cuy. Sedangkan layar pada Samsung Galaxy A20s, belum dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass, yang tentunya membuat penggunanya harus berhati-hati pada saat menggunakannya cuy.

3. Realme 5i Telah Menggunakan Chipset Terbaru

Pada Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s ini sama-sama mengusung chipset buatan dari perusahaan Qualcomm nih cuy. Di Realme 5i dilengkapi dengan seri chipset terbaru yaitu Snapdragon 665 dengan performa CPU Octa-core (4x2.0 GHz Kryo 260 Gold & 4x1.8 GHz Kryo 260 Silver) dan juga GPU Adreno 610. Dengan memiliki kinerja CPU Speed yang lebih baik, sehingga Realme 5i ini mempu menjalankan segala aplikasi dan game android dengan lancar dan cepat.

Nah, sedangkan pada Samsung Galaxy A20s ini hanya mengandalkan chipset Qualcomm kelas bawah yaitu Snapdragon 450 dengan kinerja CPU Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53 dan juga GPU Adreno 506 saja cuy.

4. Kapasitas Baterai Realme 5i Lebih Besar

Sedangkan jika dilihat dari kapasitas baterai, pada Realme 5i ini dibekali dengan baterai berkapasitas besar mencapai 5000 mAh yang membuat Realme 5i mampu digunakan untuk menonton video ataupun bermain game dalam jangka waktu yang sangat lama, namun sayangnya, pada Realme 5i ini belum dilengkapi dengan fitur fast battery charging, yang membuat cukup lamanya dalam melakukan proses pengisian ulang cuy.

Nah, sedangkan pada Samsung Galaxy A20s ini memiliki kapasitas baterai sebesar 4000 mAh atau bisa dibilang hanya 20% lebih kecil dibandingan dengan kapasitas baterai yang dimiliki oleh Realme 5i cuy.

5. Kesimpulan dan Harga antara Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s

Dilihat dari ulasan diatas, tentunya dapat disimpulkan bahwa Realme 5i lebih menawarkan spesifikasi yang lebih mengiurkan jika dibandingkan dengan Samsung Galaxy A20s disektor proteksi layar, penggunaan chipset serta pada kapasitas baterai yang lebih besar. Namun, jika anda ingin smartphone dengan desain yang lebih tipis, maka Samsung Galaxy A20s ini bisa jadi rekomendasi untuk anda cuy.

Sedangkan untuk harga, pada Samsung Galaxy A20s versi 4/64GB dibandrol dengan harga Rp 1.995.000,- sedangkan untuk Realme 5i versi 4/64GB dibandrol dengan harga yang lebih murah loh cuy, yaitu sekitar Rp 1.850.000,-.

Itulah Perbandingan Spesifikasi Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s yang wajib anda tahu. Dari kedua smartphone tersebut, mana yang menurutmu paling keren untuk dibeli?. Semoga dengan apa yang sudah saya bahas diatas, bisa bermanfaat ya cuy. Sekian dan terimakasih.

0 Response to "Inilah Perbandingan Spesifikasi Realme 5i dan Samsung Galaxy A20s, Mana yang lebih Keren"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel